REVIEW: HADA LABO GOKUJYUN ULTIMATE MOISTURIZING MILK
Haii!
Kali ini aku mau bahas Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk nih. Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk adalah pelembab atau moisturizer. Untuk kulit mukaku yang dehidrasi dia cocok banget buat ngebantu melembabkan muka aku!. buat kamu yang punya kulit kering atau dehidrasi wajib banget coba produk satu ini. kalau kamu punya kulit berminyak dan tetep pengen coba si Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk ini aku saranin kamu pakenya sedikit-sedikit dulu. okay, langsung aja kita bahas produk ini.
Klaim Produk
Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk, produk asal Jepang ini memiliki klaim sebagai berikut:
- Berfungsi sebagai moisturizer - memberikan kelembaban sehingga kulit terasa lebih halus, lembut dan tetap elastis.
- memiliki tekstur yang ringan di kulit.
- Sesuai dengan pH kulit, tingkat iritasi rendah.
- Kulit terasa lebih halus, lembut, dan tetap elastis.
Kemasan
Kemasan Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk menggunakan botol berwarna putih. Pada bagian depan botol bertulis Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk, dan pada bagian belakang terdapat informasi produk berbahasa Indonesia.
Kandungan
Aqua (Water), Hydrogenated Poly (C6-12 Olefin), Glycerin, Dipropylene Glycol, Caprylic/Capric Triglyceride, PPG-10 Methyl Glucose Ether, PEG-20 Sorbitan Isostearate, Glyceryl Stearate, Stearyl Alcohol, Dimethicone, Carbomer, Methylparaben, Sodium Hyaluronate, Behenyl Alcohol, Triethanolamine, Propylparaben, Phytostearyl/Octyldodecyl Lauroyl Glutamate, Disodium EDTA, Arachidyl Alcohol, Hydrolyzed (Nano-sized) Hyaluronic Acid, Sodium Acetylated Hyaluronate.
Produk ini mengklaim tidak menambahkan parfum/fragrance, pewarna dan alkohol. Produk ini mengandung 3 tipe dari Hyaluronic Acid, yaitu:
- Hyaluronic Acid (HA)*: Mampu meningkatkan hidrasi kulit, dan menjaga elastisitas kulit.
- Improved Hyaluronic Acid (AcHA): Mampu meningkatkan hidrasi kulit lebih tinggi dibanding HA biasa.
- Nano-sized Hyaluronic Acid: Melembabkan kulit hingga bagian epidermis terdalam.
Tekstur
berwarna putih, bertekstur heavy seperti lotion.
Hasil Pemakaian dan Pendapat
Aku memakai produk ini udah lama, kira-kira 1 tahun. Dan sejauh ini kulitku cocok menggunakan si Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk. Cukup 2 tetes udah cukup melembabkan muka aku. Rata-rata harganya Rp. 40.000-50.000, bervariasi tergantung toko tempat kamu beli.
Segini dulu tulisanku hari ini tentang Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Milk. semoga informasi ini dapat membantu kamu yang lagi bingung cari pelembab wajah ya!. Terima kasih yang sudah membaca, sampai bertemu di tulisan aku berikutnya!
XX,
Dinda Nikita.
Komentar
Posting Komentar